Melon atau buah dengan nama latin Cucumis melo L. merupakan tanaman buah semusim yang berasal dari Mediterania tepatnya di lembah Persia. Dari tempat asalnya yaitu Mediterania, kemudian buah melon mulai menyebar dan berkembang di banyak negara termasuk Indonesia. Pada tahun 1970, melon adalah buah yang bergengsi tinggi dan sangat mahal. Namun saat ini semua kalangan bisa menikmati buah yang kaya akan kandungan air dan vitamin.
Daftar Isi
Kualifikasi Tanaman
Kingdom : Plantae
Divisio : Spermatophyta
Subdivisi : Angiospermae
Class : Dikotiledoneane
Subclass : Sympetalae
Ordo : Cucurbitales
Famili : Cucurubitales
Genus : Cucumis
Species : Cucumis melo L
Varietas : Cucumis melo var reticulatus, Cucumis melo var cantalu pensis
Morfologi Tanaman
Bentuk tanaman
Buah melon merupakan tumbuhan menjalar di atas permukaan tanah atau merambat pada turus bambu. Ketika tumbuh, tanaman ini membentuk banyak cabang yang muncul dari ketiak daun. Pada setiap cabang tersebut akan muncul bunga yang Selanjutnya akan menjadi buah setelah terjadinya persilangan antara bunga jantan dan bunga betina. Tanaman melon sendiri dapat mencapai ketinggian lebih dari 3 meter, sehingga perlu dilakukan pemangkasan.
Akar
Akar pada melon memiliki sistem menyebar tetapi tidak dalam. Perkembangan akar tanaman ini lebih cepat ke arah horizontal daripada yang vertikal. Cabang dari akar dan rambut akar menyebar ke segala arah hingga kedalaman 15-30 cm. Rambut dan cabang-cabang akar pada umumnya tumbuh di bagian akar yang terdapat dekat dengan permukaan tanah.
Batang
Tanaman melon memiliki batang yang berbentuk segilima dengan sudut-sudut yang sedikit membulat. Pertumbuhan batang tanaman melon tidak lurus dan muncul cabang-cabang baru di batang utama yang berkembang ke arah samping. Batang melon bertekstur lunak, memiliki bulu dan berwarna hijau muda.
Daun
Tanaman melon memiliki daun yang berbentuk agak bulat, tersudut lima, dimana tepi daun bergerigi (tidak rata) dan permukaan yang sedikit berbulu dengan diameter sekitar 10-16 cm. Susunan daun melon berselang-seling antara daun yang di bawah dengan daun yang tumbuh di atasnya. Di setiap ketiak daun akan tumbuh sulur sebagai alat untuk menjalar. Tangkai daun akan memanjang berkisar antara 10-17 cm.
Bunga
Bunga tanaman melon berbentuk seperti lonceng, berwarna kuning cerah hampir sama dengan bunga tanaman semangka. Memiliki kelopak daun berjumlah 5 buah dan lebih bersifat uniseksual monoesius, sehingga penyerbukannya memerlukan bantuan dari luar. Bunga melon ini muncul hampir di setiap ketiak tangkai daun dan akan gugur dalam beberapa hari jika tidak dibuahi. Bunga yang dibuahi akan bertahan dan berkembang hingga menjadi buah.
Buah
Buah melon memiliki rasa yang sangat manis jika matang sempurna. Memiliki ukuran bundar atau lonjong pada umumnya. Untuk ukuran buah melon sangat tergantung pada jenis, pertumbuhan dan teknik menanamnya. Buah melon memiliki tekstur yang lembut dan memiliki aroma yang khas. Dibagian dalam, umumnya terdapat biji yang berjumlah cukup banyak.
Biji
Buah melon memiliki biji yang umumnya berwarna coklat muda, dengan panjang rata-rata 0,9 mm dan diameter 0,4 mm. Di dalam satu buah melon terdapat sekitar 500-600 biji tergantung pada ukuran buah melon itu sendiri.
Daging buah
Daging buah melon umumnya berwarna jingga-tua hingga muda, kuning-jingga, hijau, hijau-muda, putih susu sampai putih kehijau-hijauan dan orange. Daging buah melon memiliki ketebalan sedang hingga tebal.
Kandungan Gizi Buah Melon Per 100 gram
Melon termasuk salah satu buah yang memiliki kandungan vitamin yang cukup tinggi. Berikut adalah kandungan gizi buah melon per 100 gram.
Energi : |
21,0 kal |
Protein : |
0,60 g |
Lemak : |
0,10 g |
Karbohidrat : |
5,10 g |
Kalsium : |
15,00 mg |
Fosfor : |
25,00 mg |
Serat : |
0,30 g |
Besi : |
0,50 mg |
Vitamin A : |
640,00 SI |
Vitamin B1: |
0,03 mg |
Vitamin B2 : |
0,02 mg |
Vitamin C : |
34,00 mg |
Tipe dan Varietas Melon
Tipe Kulit Melon
- Tipe melon berjaring (netted melon)
Tipe melon ini memliki ciri-ciri kulit buahnya yang keras, kasar, berurat dan bercorak seperti jala atau net, aromanya relatif lebih harum jika dibanding dengan winter-melon. Melon ini termasuk lebih cepat masak antara 75-90 hari, lebih awet dan tahan lama untuk disimpan. Contoh meon tipe ini adalah Cucumis melo var. Reticulatus, yaitu buah melon kecil, berurat seperti jala, memiliki aroma yang harum serta Cucumis melo var. Cantelpensis, yaitu buah besar, kulit bersisik dan harum.
- Tipe melon tanpa jaring (winter melon)
Tipe melon ini memliki ciri-ciri yaitu berkulit buah halus, mengkilat serta aroma buah tidak harum. Termasuk buah yang lambat untuk masak yakni antara 90-120 hari. Melon ini mudah rusak dan tidak bisa tahan lama untik disimpan, tipe melon ini biasanya digunakan sebagai tanaman hias. Contoh melon tipe ini adalah Cucumis melo var. Inodorous yaitu golongan casaba melon yang buahnya mempunyai ciri-ciri berkulit halus, berwarn hijau sampai kuning jingga.
- Tipe melon semi jaring (semi netted melon)
Selain kedua tipe melon sebelumnya, ada pula tipe melon yang kulitnya semi berjaring ( semi netted melon). melon ini memiliki warna daging buah yang hijau muda dan kuning. Varietas jade dew dan ten me ialah contoh melon tipe semi berjaring, tetapi memiliki penampilan agak mirip winter melon.
Jenis / Varietas Melon
- Sky Rocket
Varietas sky rocket ialah jenis melon yang paling banyak ditanam termasuk di Indonesia. Varietas Melon ini berasal dari Taiwan dengan umur panen sekitar 45-50 hari setelah berbunga.

Umumnya melon ini mempunyai berat 1,5-2 kg, dengan warna kulit hijau kekuningnan dan berjaring. Memiliki bentuk bulat warna daging buah hijau muda, berserat halus, rasanya manis, dan beraroma harum. Kandungan gula dalam daging buah melon ini mencapai 14-16%, dengan daging buah yang tebal sehingga cukup tahan lama dalam pengangkutan dan penyimapanan.
- Sun Lady
Melon Sun Lady ialah melon yang berasal dari Taiwan dengan umur panen sekitar 85 hari setelah tanam. Memiliki bentuk buah bulat oval, dengan berat rata-rata 0,4 kg, kulit berwarna putih kehijauan, halus tanpa jaring. Sedangkan daging buahnya memiliki warna jingga muda, bertekstur halus, berair, memiliki rasa yang manis dan beraroma harum.

Kandungan gula dalam daging buah melon ini mencapai 14-16%, dimana daging buah cukup tebal sehingga cukup tahan dalam pengangkutan dan penyimpanan.
- Jade Dew
Buah melon varietas Jade Dew berasal dari taiwan dengan umur panen 90 hari setelah tanam. Jade Daw memiliki bentuk buah bulat dengan berat mencapai 2 kg. Permukaan kulitnya termasuk semi berjaring dan berwarna kuning gading.

Daging buah melon ini berwarna hijau muda, berair, memiliki rasa yang manis, beraroma harum dan bertekstur renyah. Daging buahnya memiliki kandungan gula mencapai 14-16%, dan daging buahnya cukup tebal sehingga relatif tahan dalam pengangkutan dan penyimpanan.
- Honey Dew
Varietas melon honey dew memiliki bentuk bulat dengan berat mencapai 2 kg. Permukaan kulitnya berwarna hijau keputihan, halus tidak berjala.

Jumlah biji buah melon ini termasuk sedikit, memiliki rasa manis dan lembut dan termasuk buah tahan lama disimpan karena kulitnya relatif tebal.
- Autumn Sweet
Buah melon varietas ini memiliki bentuk bulat penuh dengan berat mencapai 1,3 kg.

Permukaan kulit Autum Sweet berwarna kuning dengan tekstur seperti jaring dengan daging buah yang berwarna putih sampai jingga cerah, memiliki rasa yang manis, tekstur empuk dan berair.
- Milky Way
Buah melon milky way berbentuk bulat, dengan kulit buah berwarna putih krem, halus dan tidak berjaring. Daging buahnya berwarna hijau muda, memiliki rasa yang manis dan beraroma harum.

Daging buahnya mengandung zat gula sekitar 14%, dan buanya yang cukup tebal sehingga buah ini tahan lama jika disimpan.
- Ten Me
Varietas ten me ini adalah melon yang paling berkualitas dan harganya cukup mahal. Bobot buahnya dapat mencapai 4 kg dengan bentuk bulat panjang. Permukaan kulitnya berwarna putih kekuningan dan berjaring halus.

Ten Me memiliki daging buah yang tebal berwarna putih krem, lembut, harum dan rasanya sangat manis. Kandungan gula dalam daging Ten Me ini mencapai 14-16%. Melon jenis ini termasuk mudah berbuah dan dapat panen dengan umur 45-40 hari setelah berbunga.
- New Country
Melon new country memiliki buah yang berbentuk lonjong. Permukaan kulitnya berwarna kuning dengan tekstur jaring-jaring yang tipis dan jarang.
Daging buahnya cukup tebal, jika masak berwarna jingga, rasanya sangat manis dan bertekstur renyah. Jenis melon ini berasal dari Taiwan, dengan berat buah rata-rata 1,5 kg, namun ada juga yang sampai 4 kg.
Manfaat Buah Melon untuk Kesehatan
Berdasarkan kandungan nutrisi yang terkandung dalam buah melon, maka berikut ini adalah beberapa manfaat buah melon untuk kesehatan tubuh manusia.
- Baik untuk Kesehatan Jantung
Buah melon memiliki kandungan serat yang cukup tinggi sehingga dapat membantu mengurangi kolesterol “jahat” dalm tubuh, sehingga mampu melindungi tubuh terhadap aterosklerosis.
Selain itu kandungan kaliumnya yang tinggi, yang berfungsi sebagai vasodilator, dapat mengurangi tekanan darah, sehingga menurunkan resiko terkena penyakit jantung koroner, menderita stroke / serangan jantung.
- Baik untuk Pencernaan
Kandungan serat yang tinggi pada melon juga membantu menghilangkan sembelit, melancarkan buang air besar dan dapat mengatasi masalah gastrointestinal (pencernaan) lainnya.
- Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh dan Mencegah Kanker
Melon memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, vitamin A, serta karotenoid dan bioflavonoid dimana zat tersebut bersifat antioksidan sehingga mampu meningkatkan daya tahan tubuh.
- Menjaga Kesehatan Kardiovaskular
Mineral dalam melon dapat mencegah hipertensi dan mencegah sodium agar tidak membahayakan tubuh. Melon juga kaya akan adenosine yang bermanfaat bagi jantung karena bersifat pengencer darah sehingga mencegah pembekuan darah dalam sistem kardiovaskular.
- Mencegah Nefropati Diabetik
Nefropati diabetik merupakan suatu kelainan ginjal dimana sel ginjal mengalami kerusakan yang berbahaya. Ekstrak atau kandungan buah melon yang dikenal dengan “oxykine” dapat mencegah kondisi ini. Buah melon juga termasuk buah dengan indeks glisemik rendah (GI) yang artinya bahwa fruktosa dan glukosa yang terkandung adalah gula sederhana sehingga aman bagi penderita diabetes dan obesitas.
Jenis dan manfaat buah sawo | jenis dan manfaat buah stroberi | Jenis dan manfaat buah semangka |
Jenis dan manfaat buah pepaya | Jenis dan manfaat buah alpukat | Jenis dan manfaat buah pisang |
Lihat juga: