Home » Pendidikan » Lembaga Sosial

Lembaga Sosial

Lembaga sosial merupakan kelompok sosial yang terbentuk karena adanya nilai, kepribadian, adat istiadat, norma, ataupun unsur lainnya yang berkembang dalam lingkungan masyarakat. Lembaga ini muncul akibat adanya hal-hal yang menyangkut kehidupan bermasyarakat.

Pengertian Lembaga Sosial

Lembaga Sosial merupakan lembaga yang anggotanya terdiri dari masyarakat yang berkumpul menjadi satu kesatuan karena adanya satu kesamaan visi dan misi. Dalam realitanya, lembaga ini disebut sebagai lembaga kemasyarakatan. Dalam lembaga kemasyarakatan, memuat nilai, norma, adat istiadat, serta unsur kemasyarakatan yang dipercaya dalam masyarakat yang bersangkutan.

Masing-masing anggota yang termasuk ke dalam suatu lembaga sosal harus ikut terikat dengan peraturan yang dibuat serta harus dipatuhi bersama. Selain itu, ada juga tradisi yang dilakukan oleh para anggota lembaga sosial dan membentuk kegiatan di dalamnya. Pertumbuhan masyarakat yang semakin luas menjadikan kehidupan bermasyarakat semakin kompleks. Maka dari itulah lembaga masyarakat perlu dibentuk.

Untuk lebih memahami apa itu lembaga kemasyakaratan, ada beberapa pendapat dari para ahli tentang pengertian lembaga sosial, diantaranya adalah:

Pengertian Lembaga sosial Menurut Para Ahli

    • Paul Horton dan Chester L.Hunt

“Pengertian lembaga sosial ialah suatu sistem norma-norma sosial dan hubungan yang mempersatukan nilai-nilai serta prosedur tertentu dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat.”

    • Robert Morrison Maclver dan C. H. Page

“Pengertian lembaga sosial merupakan langkah atau tata cara yang telah diciptakan untuk mengatur hubungan antar sesama manusia yang terhubung dalam suatu kelompok masyarakat.”

    • Koentjaraningrat

“Lembaga sosial ialah suatu sistem tata cara kelakuan dan hubungan yang terfokus kepada aktivitas untuk memenuhi kompleknya kebutuhan khusus dalam kehidupan manusia di suatu masyarakat.”

    • Soerjono Soekanto

“Pengertian Lembaga sosial merupakan himpunan norma-norma dari berbagai tingkatan yang berkisar pada suatu kebutuhan pokok dalam kehidupan masyarakat.”

Dari beberaoa pengertian tersebut diatas maka dapat disimpulkan bahwa lembaga sosial merupakan suatu kelompok sosial yang terbentuk dalam suatu lingkungan masyarakat dengan maksud dan tujuan yang sama yang berisikan norma, aturan, adat istiadat dan unsur-unsur kemasyarakatan lainnya.

Fungsi Lembaga Sosial

Membentuk lembaga pastinya memiliki berbagai fungsi dan peran dalam suatu masyarakat maupun anggotanya. Berikut adalah fungsi-fungsi lembaga sosial di masyarakat.

  1. Membuat dan menciptakan pedoman kepada masyarakat tentang tata cara berperilaku dalam kehidupan bermasyarakat, Secara khusus yang terkait dengan pemenuhan kebutuhan pokok manusia.
  2. Membuat dan menciptakan pedoman kepada masyarakat tentang tata cara dalam pengendalian sosial agar perilaku masyarakat lebih terkontrol.
  3. Memiliki tanggung jawab atas keutuhan serta kesatuan masyarakat. selain itu juga bertanggungjawab untuk menghimpun dan mempersatukan anggotanya untuk mewujudkan integrasi sosial dalam masyarakat.

Jenis jenis Lembaga Sosial

Lembaga sosial dalam masyarakat memiliki beberapa macam atau jenis, berikut ini adalah penjelasannya:

  • Lembaga Keluarga

Lembaga keluarga merupakan lembaga dengan unit sosial yang paling kecil di dalam masyarakat yang menaungi seseorang ketika mereka lahir dengan beberapa anggota keluarga.

  • Lembaga Pendidikan

Lembaga pendidikan merupakan suatu lembaga yang memiliki peran sebagai wadah berlangsungnya pendidikan atau pembelajaran yang dijalani seseorang dengan tujuan untuk mengubah dan mengatur tingkah lakunya agar menjadi individu yang lebih baik. Lembaga pendidikan juga memiliki pengaruh dalam terciptanya suatu inovasi yang didasari kemampuan analisis yang baik.

  • Lembaga Ekonomi

Lembaga ekonomi ialah lembaga yang mengampu kegiatan yang berkaitan dengan ekonomi dengan tujuan pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat. Lembaga ini mengelola langsung kegiatan yang berhubungan dengan produksi, promosi, distribusi serta pelayanan terhadap barang atau jasa yang diperlukan masyarakat.

  • Lembaga Politik

Lembaga politik merupakan lembaga yang dibuat untuk menangani permasalahan administrasi, tata tertib serta aturan–aturan tertulis lainnya demi mencapai keamanan dan ketentraman di dalam kehidupan masyarakat. Lembaga politik ini lebih mengarah pada hal-hal yang berkaitan dengan pemerintah juga pelayanan terhadap masyarakat.

  • Lembaga Agama

Lembaga agama merupakan lembaga sosial dalam masyarakat dimana yang ada di dalamnya terdapat praktek kepercayaan suatu agama serta hal-hal lain yang dianggap suci. Lembaga ini dibentuk dengan tujuan untuk mempersatukan umat beragama.

  • Lembaga Hukum

Lembaga hukum merupakan lembaga yang berfungsi sebagai alat pengatur hubungan masyarakat, menciptakan keadilan sosial, baik lahir maupun batin, serta menjadi alat untuk menyelesaikan sengketa dalam kehidupan masyarakat berbagai kalangan.

  • Lembaga Kesehatan

Lembaga kesehatan ialah lembaga yang terfokus pada pelayanan kesehatan dan tujuannya untuk mewujudkan masyarakat bisa selalu sehat secara mental maupun fisik. Lembaga ini sudah banyak terbentuk dalam lingkungan masyakarat dengan pelayanan yang cukup memadai.

  • Lembaga Budaya

Lembaga budaya merupakan lembaga yang cukup penting karena membantu masyarakat dalam mengembangkan dan melestarikan budaya yang ada, seni serta lingkungan. Lembaga budaya ini juga termasuk lembaga yang juga membantu dalam mengenal berbagai macam adat istiadat yang ada dalam masyarakat.

Lihat juga: